Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022

Kecewa membuat Kita Kehilangan Respect ??

Manusia kerap kali menumbuhkan harapan dari keinginan-keinginan yang terus di pupuk. Tanpa disadari, dari sanalah rasa kecewa turut subur berkembang. Ketika perasaan itu muncul, kita menjadi terpuruk. Sejatinya, kekecewaan lahir dari harapan yang kita bentuk. Lainnya, memendam kecewa membuat kita kehilangan banyak hal. Rasa simpati, empati terhadap orang lain, bahkan bisa pada diri kita sendiri.  Perasaan yang begitu memuakkan. Tidak ada satu orangpun yang ingin berada disituasi ini.  Kita yang kecewa, kita yang sakit. Belum tentu dengan mereka.  Lalu, kemana ujungnya? Apa yang terjadi setelahnya? Lelah. Jengah, itu pasti. Diam, dan berhenti. Tidaklah demikian? Entah problem apa yang membuat kita kecewa. Bisa dengan orang lain, bisa juga dari diri sendiri.  Merawat baik hati agar luka lekas pergi. Biarkan yang tidak pantas menjauh, relakan yang menyakitkan. Maafkan yang mengecewakan. Mari berlari, biarkan yang lalu tertinggal jauh di belakang.